Film Animasi 3D Sudamala

Minggu, 08 Januari 2012

SMK Solo Bisa buat mobil dan Bupati Karanganyar akan Pesan 10 'Kiat Esemka'


http://forum.kompas.com/nasional/59289-gara-gara-jokowi-mobil-esemka-di-order-10-000-unit.html

Metrotvnews.com, Karanganyar: Seolah tersihir, peminat mobil "Kiat Esemka" terus berdatangan. Setelah Wali Kota Solo Joko Widodo dan Wakilnya Rudi Hadiyatmo, kini giliran Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, yang memesan mobil itu untuk keperluan dinas para pejabat di lingkungan kabupaten.

Saat melakukan test drive di gedung Sekretariat Daerah Karanganyar, Kamis (5/1) pagi, Bupati Karanganyar Rina Iriani mencoba "Kiat Esemka" produksi SMK Negeri 5 Solo itu. Rina menguji sendiri kemampuan mobil itu. Rina memacu mobil rakitan tahun 2009 jenus SUV berkapasitas silinder 1.500 CC itu dengan memutar alun-alun kabupaten.

Setelah mencoba, Rina memberikan beberapa masukan. Bagian yang dikritik adalah kopling dan perseneling, recleaning seat yang keras, serta AC mobil yang kurang dingin. Walau masih ada kekurangan, rencananya Kabupaten Karanganyar akan memesan mobil itu untuk mobil dinas sejumlah pejabat.

Rina menjelaskan, rencananya Pemerintah Kabupaten Karanganyar akan memesan 10 unit mobil "Kiat Esemka". Nantinya mobil tersebut akan digunakan sebagai mobil dinas bupati dan asisten sekda. Sementara mobil dinas bupati yang lama terparkir di kantor bupati.

Jika nanti performanya memuaskan pembelian akan kembali dilakukan secara bertahap. Harganya pun sama dengan mobil dinas Wali Kota Solo Joko Widodo, yaitu kisaran Rp95 juta per unitnya. (Andy Kurniawan/DOR)

0 komentar:

Posting Komentar