a. Masa revolusi industry
Pengertian :
Revolusi Industri adalah suatu perubahan, perombakan dan pembaharuan secara radikal dan cepat pada bidang penanganan industri dan teknik yang terjadi di eropa terutama di Inggris pada abad ke 18.1. Berdasarkan sejarah, perkembangan desain di pengaruhi :
a. Dinamika Kebudayaan ( peradaban manusia )
Sebuah peradaban adalah sebuah masyarakat yang telah mencapai tingkat kerumitan tertentu, umumnya termasuk perkotaan dan pemerintahan berlembaga, agama, iptek, sastra serta filsafat. Perkotaan paling awal di dunia ditemukan di dekat rute perdagangan penting kira-kira 10.000 tahun lalu. Kebudayaan manusia dan ekspresi seni mendahului peradaban dan dapat dilacak sampai ke palaeolithik (lukisan goa, arca Venus, tembikar / pecah belah dari tanah). Kemajuan pertanian memungkinkan transisi dari masyarakat pemburu dan pengumpul atau nomadik menjadi perkampungan menetap sejak Milenium ke-9 SM. Penjinakan hewan menjadi bagian penting dari kebudayaan manusia (anjing, domba, kambing, lembu). Dalam masa sejarah ilmu pengetahuan dan teknologi telah berkembang bahkan lebih pesat.
Menurut Van Peurson, budaya pada jaman prasejarah adalah :
Disebut sebagai tahapan cara berpikir mistis, Manusia secara langsung berhubungan dengan alamnya dan menganggap daya – daya alam yang serba rahasia menjadi kekuatan yang magis. Hal ini disebabkan oleh pola pikir manusia belum banyak dipengaruhi oleh teknologi dan ilmu pengetahuan modern.
Perkembangan desain sebagai produk hasil dinamika kebudayaan antara lain :
Wujud desain hasil interaksi dari unsur-unsur kebudayaan (interaksi fakta sosial)
Desain lahir dari cara berpikir dan berkembang manusia
Desain merupakan gejala-gejala dan pranata sosial yang terjadi
Perkembangan cara berpikir manusia sebagai dinamika wujud benda budaya ( sejarah sosial desain )
Tatanan sosial yaitu hasil perkembangan pola pikir masyarakat
b. Kondisi sosio ekonomi
kondisi sosio ekonomi mempengaruhi perkembangan desain karena dalam masyarakat mempunyai tingkat sosio ekonomi yang berbeda – beda. Sistem ekonomi merupakan Perkembangan antara satu daerah dengan daerah yang lain juga dapat menjadi dinamika dalam masyarakat contoh : Kaya dan Miskin, Produsen dan Konsumen dan sebagainya.
Perkembangan Ekonomi suatu negara dapat dilihat dari perubahan-perubahan di dalam stabilitas atau keseimbangannyan kapasitas perekonomian dalam jangka waktu yang lama. Ada beberapa karakteristik perkembangan ekonomi modern yang ditinjau dari interrelasi, yaitu :
Tingginya tingkat pengeluaran perkapita dengan meningkatnya produktifitas tenaga kerja yang cepat
Tingginya tingkat penghasilan perkapita yang dapat mengubah tingginya tingkat konsumsi perkapita
Teknologi yang maju guna merubah structural skala produk dan karakteristik unit usaha ekonomi yang dicapai
Perkembangan ekonomi yang cepat memungkinkan penelitian dasar-dasar ilmiah yang pada gilirannya membawa penemuan-penemuan dan pembaharuan teknologi yang mendorong perkembangan ekonomi selanjutnya.
c. Tingkat intelektual ( sumber daya manusia )
Berbicara mengenai kualitas sumber daya manusia, tingkat intelektual sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan desain salah satunya yaitu pendidikan memegang peran yang sangat penting dalam proses peningkatan kualitas sumber daya manusia. Peningkatan kualitas pendidikan merupakan suatu proses yang terintegrasi dengan proses peningkatan kualitas sumber daya manusia itu sendiri.
Pendidikan adalah esensial bahkan merupakan salah satu elemen terpenting dari kehidupan seseorang. Harus diakui bahwa tingkat “pendidikan” dapat menjadi ukuran tingkat kemampuan berfikir seseorang. Berbicara masalah pendidikan bukanlah hal mudah dan sederhana, karena selain sifatnya yang kompleks, dinamis dan kontekstual, pendidikan merupakan wahana untuk pembentukan diri seseorang secara keseluruhan. Peranan pendidikan dalam pembentukan diri sebagai Sumber Daya Manusia (SDM)
d. Sumber daya alam
Sumber daya alam (biasa disingkat SDA) adalah segala sesuatu yang muncul secara alami yang dapat digunakan untuk pemenuhan kebutuhan manusia pada umumnya.Yang tergolong di dalamnya tidak hanya komponen biotik, seperti hewan, tumbuhan, dan mikroorganisme, tetapi juga komponen abiotik, seperti minyak bumi, gas alam, berbagai jenis logam, air, dan tanah. Inovasi teknologi, kemajuan peradaban dan populasi manusia, serta revolusi industri telah membawa manusia pada era eksploitasi sumber daya alam sehingga persediaannya terus berkurang secara signifikan, terutama pada satu abad belakangan ini. Sumber daya alam mutlak diperlukan untuk menunjang kebutuhan manusia, tetapi sayangnya keberadaannya tidak tersebar merata dan beberapa negara seperti Indonesia, Brazil, Kongo, Sierra Leone, Maroko, dan berbagai negara di Timur Tengah memiliki kekayaan alam hayati atau nonhayati yang sangat berlimpah. Sebagai contoh, negara di kawasan Timur Tengah memiliki persediaan gas alam sebesar sepertiga dari yang ada di dunia dan Maroko sendiri memiliki persediaan senyawa fosfat sebesar setengah dari yang ada di bumi.Akan tetapi, kekayaan sumber daya alam ini seringkali tidak sejalan dengan perkembangan ekonomi di negara-negara tersebut.
Sumber daya alam mempengaruhi perkembangan desain dikarenakan apabila sumber daya alam tercukupi maka desain akan berkembang lebih baik. Contohnya Sumber daya Alam pohon – pohonan yang diambil kayunya untuk mebel ataupun ukiran. Semakin banyak sumber daya alam kayu maka desain ukiran yang berkembang semakin beragam.
e. Tingkat ketrampilan dan teknologi
Teknologi secara harafiah adalah ilmu mengenai teknik. Teknik ialah metode, cara, keterampilan untuk membuat sesuatu atau mencapai sesuatu. Dalam arti yang sempit, teknologi diartikan dengan istilah pemberian dan praktek ilmu terapan pada industri yang mempunyai nilai praktis. Pengertian agak luas, teknologi adalah semua proses yang berhubungan dengan bahan, teknologi bukanlah bakat atau kodrat melainkan keilmuan yang harus dipelajari baik ilmu terapan maupun sebagai keterampilan tangan. Teknologi dalam makna sangat luas, berarti cara-cara membuat atau mengerjakan suatu produk. Sementara itu, aspek teknologi juga tampak perkembangannya melalui peralatan itu sendiri, baik tipologi peralatan yang bersifat manual maupun masinal.
Perkembangan desain dipengaruhi oleh adanya teknologi sehingga semua kegiatan menjadi serba mudah cepat dan rasional, tentu selain segi positip yang dapat meningkatkan harkat hidup masyarakat banyak, teknologi pada hakekatnya juga mengubah berbagai dimensi kehidupan, baik yang berakibat alami, hubungan kemasyarakatan, maupun nilai-nilai budaya. Apabila teknologi secara sederhana diartikan sebagai ilmu yang mengaji masalah teknik atau cara, maka format awal yang dapat dilacak atau ditelusur melalui berbagai peralatan yang telah dihasilkan nenek moyang kita pada masa-masa prasejarah. Penyempurnaan teknik asah dari monofasial ke arah bifasial, dari kapak genggam ke arah kapak sepatu, dari bahan batu ke arah bahan logam dan seterusnya adalah indikasi evolusi perkembangan teknologi. Teknologi sederhana sudah muncul semenjak pada periode primitif (prasejarah) yang berhubungan dengan kebutuhan manusia baik lahiriyah maupun spiritual, yaitu bagaimana menciptakan bentuk gambar sederhana, seperti yang ditemukan pada dinding gua di Lascaux dan Altamira. Pada awal ini teknologi dalam membuat media grafis komunikasi sangatlah sederhana dengan menggunakan alat runcing dengan cara goresan tangan untuk menghasilkan karya bersimbol untuk berkomunikasi antar manusia dan atau dengan Yang Maha Kuasa.
f. Kepercayaan, adat, norma, agama
kepercayaan adalah suatu sikap yang ditunjukkan oleh manusia saat ia merasa cukup tahu dan menyimpulkan bahwa dirinya telah mencapai kebenaran.Karena keyakinan merupakan suatu sikap, maka keyakinan seseorang tidak selalu benar -- atau, keyakinan semata bukanlah jaminan kebenaran. Contoh: Pada suatu masa, manusia pernah meyakini bahwa bumi merupakan pusat tata surya, belakangan disadari bahwa keyakinan itu keliru.
Adat adalah gagasan kebudayaan yang terdiri dari nilai-nilai kebudayaan, norma, kebiasaan, kelembagaan, dan hukum adat yang lazim dilakukan di suatu daerah. Apabila adat ini tidak dilaksanakan akan terjadi kerancuan yang menimbulkan sanksi tak tertulis oleh masyarakat setempat terhadap pelaku yang dianggap menyimpang.
Norma (sosiologi) patokan perilaku dalam suatu kelompok masyarakat tertentu.norma bisa diartikan sebagai hukum yang berlaku dalam wilayah tertentu. Hukum yang berlaku antara satu daerah dengan daerah yang lain berbeda disesuaikan dengan budaya masyarakat setempat dan dinamika yang terjadi dalam lingkungan sosial masyarakat tersebut.
Bagi masyarakat Islam jawa desain suatu bangunan dihubung – hubungkan dengan sistem kepercayaan. Misalnya atap masjid dibuat tiga trap yang bermaksud iman, islam dan ihsan. Yang paling bawah menggambarkan tingkat keimanan manusia yang masih rendah, yang kedua tingkat islam yang mempunyai keimanan sedang, dan paling atas tingkat ihsan merupakan tingkat paling mulia dan dekat dengan sang pencipta ( ALLAH )
g. Etnik atau ras suku bangsa
perkembangan desain dipengaruhi oleh Etnik atau ras suku bangsa yaitu Kelompok manusia yang lebih besar dapat disatukan dengan gagasan kesamaan nenek moyang (suku, etnis) atau kesamaan fokus budaya atau materi (bangsa atau negara bagian), sering dibagi lebih lanjut menurut struktur kelas sosial dan hirarki. Sebuah suku dapat terdiri dari beberapa ratus individu, sementara negara bagian modern terbesar berisi lebih dari semilyar. Konflik kekerasan di antara kelompok-kelompok besar disebut peperangan. Kesetiaan / pengabdian untuk kelompok yang besar seperti ini disebut nasionalisme atau patriotisme. Semakin bersatu ras suku bangsa maka desain yang dibuat cenderung sama. Namun apabila rasa tau suku bangsa itu berbeda maka mereka akan membuat desain yang berbeda – beda. Mereka membuat desain yang bersaing.
2. Berdasarkan sejarah, perkembangan desain berkembang selaras dengan masalah yang muncul sesuai zamannya.
a. Masa revolusi industri
Pengertian :
Revolusi Industri adalah suatu perubahan, perombakan dan pembaharuan secara radikal dan cepat pada bidang penanganan industri dan teknik yang terjadi di eropa terutama di Inggris pada abad ke 18.
Pada masa masa revolusi industri tersebut ciri bangunan yang berkembang adalah ciri bangunan pabrik.hal ini dilatar belakangi oleh perkembangan industri pada saat itu,bangunan-bangunan lebih mengutamakan efesiensinya,dimana grid-grid yang diambil biasanya teratur dan lurus,dan ornamen sangat jarang dipakai.
Revolusi Industri adalah suatu periode sejarah yang pertama kali terjadi di Inggris pada akhir abad ke-18 hingga awal abad ke-19 ketika terjadi perubahan besar di bidang teknologi, sosioekonomi, dan budaya dengan penggantian industri yang berdasarkan pekerja menjadi industri yang berdasarkan mesin. Revolusi industri dimulai saat masyarakat Eropa terdorong akan kebutuhan energi yang lebih besar untuk industri, seiring dengan perubahan dari masyarakat pertanian ke masyarakat industri. Kebutuhan akan energi tersebut membuat James Watt (1736–1819) melakukan penyempurnaan mesin uap dengan bahan bakar batu bara.
Ciri – ciri atau Karakter desain pada masa Revolusi Industri antara lain :
• Kerajinan tangan hampir lenyap sama sekali dan digantikan oleh hasil produksi mesin.
• Penggunaan mesin cetak litografi dalam percetakan
• Penggunaan teknik fotografi dalam percetakan
• Munculnya huruf-huruf yang tajam, kontras, berukuran besar untuk digunakan dalam billboard
• Munculnya huruf-huruf gemuk ”fat faces”.
• Munculnya huruf-huruf tiga dimensional dengan menambahkan bayangan kedalaman untuk memberikan perspektif bentuk.
Hasil Desain pada masa Revolusi Industri :
b. Masa artnouveau
Pengertian
Art Nouveau adalah sebuah aliran seni yang memiliki gaya dekoratif tumbuhan yang meliuk-liuk. Art Nouveau berasal dari bahasa Perancis yang artinya seni baru (new art), diambil dari nama toko di Paris, Maison de l’Art Nouveau yang dibuka pada tahun1895 oleh Siegfried Bing Gaya Art Nouveau berkembang pada masa 1892-1900, pertama kali muncul di Eropa dan menyebar sampai Amerika dengan nama yang berbeda, seperti Jugendstill di Jerman, Liberty di Inggris, Style Moderne di Prancis dan lain-lain.Art Nouveau Style adalah gaya extravaganza dengan ornamen yang terinspirasi dari alam seperti flora yang penuh dengan sulur-sulur, kelopak bunga dan kecantikan wanita.
Salah satu contoh lukisan Art nouveau dapat ditemukan di Roquetaillade castle (Perancis). Viollet-le-Duc mengembalikan kerajaan pada 1850, dan Ia berncana menciptakan Gothic revival, dan Ia membiarkan kerajaan seperti bentuk aslinya untuk menandai masa “pre” gaya Art Nouveau.
Ciri – ciri desain masa Artnouveau
Dinamis,mengalir, dengan garis lekukan yang sangat mencerminkan karakter Art Nouveau. Karya Art Nouveau biasanya dicirikan dengan bentuk-bentuk plastis dan organis, tapi tetap mengandalkan prinsip-prinsip geometris. Seperti kebanyakan gaya pada umumnya, Art Nouveau memiliki bentuk yang harmonis. Ciri utamanya adalah garis-garis mengalir. Pola itu berdasarkan bentuk tumbuhan dan pengaruh lukisan Jepang. Art Nouveau Style merupakan gaya extravaganza dengan ornamen yang terinspirasi dari alam seperti flora yang penuh dengan sulur-sulur, kelopak bunga dan kecantikan wanita.
Di Indonesia art nouveau dikenal juga sebagai aliran semarangan cirinya adalah garis-garis menggelombang dengan bunga. Gaya ini juga terlihat pada sisa-sisa bangunan kolonial di Indonesia.
Sentuhan Art Nouveau dapat didapat dengan memajang lukisan Art Nouveau, seperti reproduksi poster-poster karya Mucha Alphonse (atau eksponen Art Nouveau lain: Klimt, Moreau, Munch, Toulouse-Lautrec).
Hasil desain masa Artnouveau
Art Nouveau Abbesses
Spa nyol, Barcelona, Art Nouveau Arsitektur
Istana Bellas Artes di Mexico City.
c. Masa Modern
Pengertian
Istilah atau kata modern berasal dari kata latin yang berarti “sekarang ini”. Dalam pemakaiannya kata modern mengalami perkembangan, sehingga berubah menjadi sebuah istilah. Kalau sebuah kata hanya mengandung makna yang relatif sempit, sedangkan sebuah istilah akan mengandung makna yang relatif lebih luas. Modern sebagai sebuah istilah dalam masyarakat kita sudah mulai familiar, walaupun masih banyak yang verbalisme.
Istilah modern ini terutama ditujukan untuk perubahan peradaban, yakni dari peradaban yang bersifat telah lama menjadi peradaban yang bersifat baru. Kapan perubahan itu mulai terjadi, agak sulit juga melacaknya. Hanya saja ada orang yang mengira, misalnya ada orang mengatakan pada zaman Renaissance gejala perubahan itu sudah kelihatan. Ada juga yang mengatakan perubahan yang drastis terjadi pada masa revolusi industri, diteruskan dengan revolusi kebudayaan. Pada negara tertentu ditandai oleh terjadinya perubahan politik yang sangat mendasar, misalnya di Uni Soviet (sekarang Rusia) apa yang disebut dengan Peresteroika dan Glasnot.
Ciri – ciri perkembangan desain masa Modern
Sebagian ciri yang patut mendapat perhatian dalam epistemologis perkembangan ilmu pada masa modern adalah munculnya pandangan baru mengenai ilmu pengetahuan. Pandangan itu merupakan kritik terhadap pandangan Aristoteles, yaitu bahwa ilmu pengetahuan sempurna tak boleh mencari untung, namun harus bersikap kontemplatif, diganti dengan pandangan bahwa ilmu pengetahuan harus mencari untung, artinya dipakai untuk memperkuat kemampuan manusia di bumi ini.
Hasil desain masa Modern
Sketsa hasil karya Chris Benjamin ini berusaha untuk memadukan desain asli P1800 dengan desain Volvo modern. Pola tetap sama, kap mesin panjang, overhang pendek, dan begitu juga garis bodi dan pilar-pilar. Fascia depan dan belakang benar-benar baru mengikuti bahasa desain Volvo masa kini.
Villa Savoye kepunyaan Le Corbusie, contoh arsitektur modern.
Istana Kaca (1935) di belanda arsitektur Frits Peutz,
Gedung Skyceeper yang melambangkan arsitektur modern
d. Masa Bauhaus
Pengertian :
Bauhaus berasal dari kata Bauen ( to build/mengembangkan atau membangun) dan haus adalah rumah,bauhaus dikenal dengan “house of building” atau “building school”.
Bauhaus, adalah sebuah sekolah seni dan desain di Jerman yang sangat berpengaruh yang terkenal dengan keunikan gabungan antara seni dan teknik dalam produksi massal, yang dalam perkembangannya lebih dikenal sebagai nama sebuah gaya seni tersendiri. Sekolah ini berdiri pada tahun 1919 dan berdiri sampai ditutup oleh Nazi pada tahun 1933. Pertama kali dipimpin oleh Walter Gropius (1883-1969) dan Ludwig Mies van der Rohe (1886-1969). Bauhaus bergerak dalam seni artistektur, yaitu Utopia, berdasar pada idealisme dari bentuk yang sederhana dan fungsi yang lugas, dan sebuah kepercayaan bahwa mesin perekonomian dapat membawa secara elegan benda - benda yang telah didesain menjadi milik massa, menggunakan teknik - teknik dan material - material yang digunakan secara khusus untuk penggunaan pabrik dan manufaktur massal, seperti baja, beton, krom, kaca, dan lain sebagainya.
Bauhaus dimulai dengan definisi utopia : “Bangunan dengan masa depan”, menggabungkan semua kesenian dalam kesatuan yang ideal. Ini adalah kewajiban tipe baru seniman diluar sepesialisasi akademik.
Ciri – ciri desain pada masa Bauhaus
Salah satu dari ciri utama Bauhaus adalah adanya gabungan dari seni, kriya, dan teknologi. Mesin lebih dianggap sebagai elemen yang positif, industri dan desain produk merupakan komponen yang sangat penting
Karya seni lukis Bauhaus kebanyakan berbentuk kubisme dan ekspresionisme yang merupakan pengaruh dari pelukis modern Rusia bergaya konstruktivisme. Pesatnya perkembangan industri dan meningkatnya kebutuhan alat rumah tangga–seiring perubahan dari tatanan masyarakat agraris ke masyarakat industri akibat dari revolusi industri–desain produk seperti furnitur dan alat rumah tangga lain yang kebanyakan didominasi bahan metal, kulit dan kaca, mulai mendapat perhatian di Bauhaus.
Hasil desain pada masa Bauhaus
gedung-ap-ni.jpg. Salah satu gedung di jakarta yang bergaya Bauhaus.
e. Masa Futurisme
Pengertian :
Futurisme berasal dari bahasa Prancis, futur atau bahasa inggris future yang keduanya berarti “masa depan” adalah aliran seni yang avant-garde, atau sebelum masanya, terutama pada tahun 1909 Masehi. Futurisme merupakan suatu paham dari beberapa orang atau sekelompok orang yang percaya atau yakin akan adanya masa mendatang yang lebih baik, dalam arti lebih modern, lebih konkrit, bahkan diyakini bahwa manusia akan mampu menguasai jagad raya dengan tehnologi yang dimilikinya nanti. Gerakan Futurisme diproklamirkan pada tahun 1909 oleh seorang penulis dan penyair Italia, Filippo Tommaso Marinetti. Futurisme adalah sebuah gerakan seni murni Italia dan sebuah pergerakan kebudayaan pertama dalam abad ke-20 yang diperkenalkan secara langsung kepada masyarakat luas. Bermula dari konsep dalam pergerakan sastra, kemudian merasuk ke dalam bidang kesenian seperti: seni lukis, seni patung, seni musik, desain dan arsitektur. Futurisme ini muncul dari situasi yang ditimbulkan akibat Perang Dunia I, dengan tujuan meninggalkan kenangan pahit, nostalgia, pesimistis,kemudian melepaskan materi-materi, elemen-elemen, dan nilai-nilai lama. Nilai-nilai dari kaum Futuris, dimaksudkan untuk mengiringi dan mengimbangi pergeseran kebudayaan, kekuatan dinamis pasar yang luas, era permesinan, dan komunikasi global yang menurut argumentasi mereka tengah merubah alam realitas dari kebudayaan dunia. Maka khayalan-khayalan kaum Futuris memakai pola-pola geometris untuk mewakili arah gerak dan makna dari pergerakan itu sendiri. Para seniman dan desainer Futurisme biasanya memanfaatkan hari-hari petang untuk berkumpul, menuliskan manifesto, puisi dan musik. Sifat agresif dan perilaku yang individualis dari kaum Futuris ini lambat laun dimanfaatkan untuk menyebarkan paham Fasisme. Salah seorang Futuris mempublikasikannya dalam surat kabar Perancis, “le Figaro” bertanggal 20 Februari 1909, dengan membuat pencampuran atau perpaduan yang tidak mudah di dalam memenuhi kepentingan nasionalisme Italia, kemiliteran dan kepercayaan baru terhadap mesin yang selanjutnya dijelmakan dalam produk mobil dan pesawat terbang. Sebelum Perang Dunia ke II, pergerakan para Futuris Italia yaitu mengantisipasi kemungkinan terjadinya kendala-kendala desain dalam kehidupan sehari-hari, melalui penyerapan dan penggambaran kualitas mekanisasi dan kecepatan, seperti yang telah dibahas oleh Banham dalam bukunya: “Theory and Design in The First Machine Age”. Era ini telah mengispirasikan pelukis Futuris, penyair dan arsitek, diantaranya: Filippo Tommaso Marinetti, Giacomo Balla, Gino Severini, Fornunato Depero, Carra, dan Antonio Sant’Elia untuk menciptakan sebuah karya yang mencerminkan dunia mereka. Itu semua merupakan semangat baru yang mereka junjung tinggi dalam sebuah kelompok yang membawanya kepada politik Fasis, ketika ketergantungan akan keterlibatan emosi dengan gaya hidup kemodernan dan kebaruan di lingkungan masyarakat. Falsafah yang dipakai oleh kaum Futuris hampir sebagian besar diambil dari latar belakang sejarah kemunculan Modernisme. Sebab kita mengetahui, bahwa Futurisme ini merupakan gerakan awal lahirnya Modernisme. Di samping itu, dengan terjadinya Revolusi Industri berpengaruh pula pada Futurisme ini. The Machine Aesthetics atau estetika mesin muncul mempengaruhi ciri-ciri penyusunan tipografi baik pada poster, sampul buku, dan aneka bentuk grafis lain.
Ciri – ciri desain masa Futurisme :
• Penyatuan karakter dari elemen-elemen yang berbeda-beda dalam sebuah acuan, dan penyusunannya karyanya sebagai suatu kesatuan.
• Memiliki ide-ide seperti ketertutupan, ketidaksabaran, ekstrim dalam hubungan langsung dengan nilai-nilai futurisme.
• Karakteristiknya juga meliputi garis-garis yang tidak rata yang mengkomunikasikan energy dari gerakannya.
• Pandangan karya yang mementingkan masa depan.
Pengaruh futurisme Futurisme banyak mempengaruhi bidang kesenian seperti: seni lukis, seni patung, seni musik, desain dan arsitektur. Dalam dunia arsitektur Futurisme biasa berpangaruh pada bagian-bagian dari bangunan seperti pintu masuk, lantai, bentuk bangunan, ornamen, dsb. Futurisme juga berpengaruh pada perkembangan tipografi. Selain itu futurisme yang memanfaatkan tipografi banyak dipakai dalam mengungkapkan perasaan dalam berpuisi.
Futurisme ini muncul dari situasi yang ditimbulkan akibat Perang Dunia I, dengan tujuan meninggalkan kenangan pahit, nostalgia, pesimistis, kemudian melepaskan materi-materi, elemen-elemen, dan nilai-nilai lama. Nilai-nilai dari kaum Futuris, dimaksudkan untuk mengiringi dan mengimbangi pergeseran kebudayaan, kekuatan dinamis pasar yang luas, era permesinan, dan komunikasi global yang menurut argumentasi mereka
Futurism juga banyak mempengaruhi aliran seni pada abad ke 20 seperti Art Deco, Konstructifisme, Dadaisme, dan Surealism Futurisme merupakan gerakan awal lahirnya Modern. Dengan terjadinya Revolusi Industri berpengaruh pula pada Futurisme ini.
The Machine Aesthetics atau estetika mesin muncul mempengaruhi ciri-ciri penyusunan tipografi baik pada poster, sampul buku, dan aneka bentuk grafis lain.
Hasil desain dan Karya-karya futurisme
Selain lukisan-lukisan juga terdapat patung
Arsitektur Futuristik
Gambar Perspektif dari La Citta Nuova oleh Sant'Elia, 1914.
Ciri-ciri :
- bentuk tajam (bersudut)
- bentuk dinamis
- kontras kuat
- menggunakan material yang fungsional
Contoh bangunan :
LAVA Michael Schumacher world champion tower by Chris Bosse (Dubai)
Bentuk bangunan ini sangat futuristik, dapat dilihat dari bentuknya yang dinamis dan berputar. Selain itu, jika dilihat sekilas bentuk gedung ini seperti piring terbang atau UFO, yang menggambarkan teknologi yang melebihi semua teknologi yang pernah kita lihat.
Pengaruh Futurisme pada masa sekarang
Museum Futurism di Milano. Arsitektur dari museum ini sangat bergaya futuristik dilihat dari warnanya dan bentuknya yang dominan silver dan biru. Bangunannya juga tidak seperti gedung-gedung yang biasa tetapi mempunyai bentuk-bentuk yang lebih unik.
Jetson building adalah salah satu bangunan/arsitektur yang dipengaruhi oleh gaya futurism. Mulai dari desain dan elemen-elemen yang digunakan sangat bergaya futuristik.
f. Masa Art Deco
Pengertian :
Gaya ini popular pada tahun 1920 hingga 1939, banyak digunakan pada desain arsitektur , desain industri, desain interior, lukisan, seni grafis dan film. Nama Art Deco berasal dari pameran yang berjudul Paris exposition des Art Decoratifs et industries pada tahun 1925 di Perancis. Art deco, dalam pengertian tertentu, adalah gabungan dari berbagai gaya dan gerakan pada awal abad ke-20, termasuk Konstruksionisme, Kubisme, Modernisme, Bauhaus, Art Nouveau, dan Futurisme. Art Deco sangat terkenal dengan mobil, kapal Laut dan pesawat terbang yang dianggap sebagai simbol modernitas. Popularitas Art Deco memuncak pada 1920-an, meskipun banyak gerakan desain mempunyai akar atau maksud politik atau filsafati, Art Deco murni bersifat dekoratif. Pada masa itu, gaya ini dianggap anggun, fungsional, dan ultra modern.
Ciri – ciri desain masa Art Deco
Dalam desain grafis tokoh Art Deco yang terkenal, terutama di Prerancis adalah AM, Cassandre, Jean Carlu. Pada Desain Art Deco banyak mengunakan gradasi warna yang halus serta warna yang mengesankan efek kilauan atau lengkungan logam. Desain Art Deco banyak menggunakan bahan-bahan mahal dan sedikit ornamen hias. Ornamen yang digunakan lebih beratuan dan banyak menggunakan garis-garis lurus atau persegi (rectilinear).
Gaya Art Deco dipengaruhi oleh aliran Kubisme dan Fauvisme serta juga gaya Mesir dan Indian Aztec, Amerika Selatan. Selain itu pula gaya pedesain-pedesain Moderisme awal seperti Josef Hoffmann, Frank Lioyd Wright, Adolf Loos juga banyak diserap ke dalam Art Deco. Art Deco menyebar di berbagai negara Eropa. Perancis sebagai pusat Art Deco telah memiliki sekolah seni dekoratif The Martine School sejak tahun 1911. Di Jerman, gaya geometris Bauhaus dibagungkan dengan bentuk-bentuk yang ekspresif banyak dimanfaatkan oleh para pedesain. Di Swiss gaya Art Deco merupakan asimilasi antara gaya Art Deco Perancis Yang romantic dan gaya Art deco Jerman yang menghasilkan gaya khas Swiss. Di negara-negara seperti Italia, Inggris dan Amerika gaya Art Deco pun bayak digemari. Di Amerika gaya Art Deco dipengaruhi oleh ornament-ornamen Indian Amerika Utara ataupun Indian Aztec. New York dianggap sebagai ibukota Art Deco di Amerika.
Hasil Desain masa Art Deco
Gedung Chrysler dibangun pada tahun 1928–1930 di New York, merupakan contoh bangunan yang mengunakan Art deco
Daerah bersejarah Art Deco
Daerah bersejarah Art Deco bertempatkan pada ujung selatan pantai Miami, Florida
Grand Hotel Preanger di persimpangan Jalan Asia Afrika dan Jalan Lembong, bangunan aslinya adalah bagian massa yang menghadap ke Jalan Asia Afrika yang kini menjadi pintu masuk samping. Pintu masuk utama pada sisi Jalan Lembong merupakan desain gedung baru yang terlihat menyatu dengan sempurna.
Awalnya, hotel ini berupa guest house bergaya Indische Empire Stijl yang dibangun pada tahun 1889 untuk para tuan tanah (preanger planters) yang berkunjung ke Kota Bandung. Lalu, pada tahun 1928 hotel ini direkonstruksi Prof CP Wolff Schoemaker dengan gaya mengarah pada langgam Art Deco.
HOTEL Savoy Homann di Jalan Asia Afrika, yang berseberangan dengan Gedung Konferensi Asia Afrika, merupakan hotel pertama di Kota Bandung . Berdiri pada tahun 1880, hotel ini bermula dari bangunan bambu yang kemudian direkonstruksi ke gaya romantis Neogotik yang sedang populer saat itu. Tahun 1939 hotel kembali didesain ulang oleh AF Aalbers dengan karakter dan wajah seperti terlihat sekarang.
Meja Art deco
Mengunakan kayu karang dan meja kuningan ini dirancang oleh Jacques Émile Ruhlmann yang dibuat pada sekitar tahun 1931, meja ini mengunakan gaya art deco.
Art Deco motif
g. Masa de Stjil
Pengertian :
De Stijl (Bahasa Belanda; Sang Gaya), atau dikenal juga dengan nama Neoplastisisme, adalah gerakan seni yang berasal dari Belanda, yang didirikan pada tahun 1917. Dalam ruang lingkup yang lebih sempit, ungkapan De Stijl dipakai untuk merujuk pada karya-karya yang dihasilkan oleh sekelompok seniman kebangsaan Belanda, dari tahun 1917 sampai 1931.
De Stijl juga merupakan nama sebuah Jurnal yang diterbitkan oleh kritikus dan pelukis Theo van Doesburg, mempropagandakan teori kelompok itu. Selain Van Doesburg, anggota utama kelompok ini adalah pelukis Piet Mondrian dan Bart van der Leck, dan Arsitek Gerrit Rietveld dan J.J.P. Oud. Filosofi seni yang menjadi dasar bagi hasil karya kelompok ini dikenal sebagai neoplasticism- seni plastik baru.
Secara umum, gerakan De Stijl dipengaruhi oleh seni Lukisan Kubisme., selain Mistisme dan ide-ide mengenai bentuk geometri ideal di dalam filosofi Neoplatonic oleh Matematikawan M.H.J. Schoenmaekers. Beberapa sejarahwan seni dari Denmark juga percaya, bahwa gerakan ini juga mendapat pengaruh — setidaknya sebagian — dari pelukis Denmark Vilhelm Hammershoi. Dikatakan, bahwa para seniman De Stijl ingin menggambarkan dunia melalui simplifikasi dari bentuk-bentuk untuk memperoleh esensinya, tanpa harus memberikan detail apapun. Sebab mereka percaya elaborasi dalam bentuk apapun dapat berakibat pada terdistorsinya arti dari subjek itu. Dengan kata lain, subjek dengan detail (dalam jumlah apapun) akan memanipulasi apa yang diterjemahkan oleh pikiran orang yang melihat, daripada membiarkan pikiran mereka yang menerjemahkannya berdasarkan pengalaman hidup mereka.
Hal ini terlihat dalam karya-karya mereka, yang secara umum hanya menggunakan garis lurus (vertikal dan horizontal) dan bentuk-bentuk persegi. Bagaimanapun, pada karya-karya Van Doesberg nantinya akan banyak menamplkan garis diagonal. Mereka membatasi diri dengan hanya memakai tiga warna primer, yaitu merah, kuning dan biru, dan warna-warna hitam, putih, dan abu-abu. Karya-karya mereka menghindari bentuk simetris dan memperoleh keseimbangan estetis dengan menggunakan oposisi.
Ciri – ciri Masa De Stjil
Gaya desain De Stijl sendiri memiliki ciri khas kotak-kotak atau memiliki elemen bidang persegi yang dimiliki juga pada kemasan ini. De Stijl sendiri bermula pada tahun 1916 yang berasal dari Belanda yang merupakan suatu seni dan pergerakan desain yang dikembangkan sebuah majalah bernama Sama yang ditemukan oleh Theo Van Doesburg. De Stijl menggunakan warna-warna dasar dan menggunakan komposisi asimetris serta bentuk segi empat yang kuat.Seniman terkenal pada masa ini adalah Mondrian (pelukis) dan Rietvald (arsitek).
Hasil desain masa De Stjil
gambar diatas merupakan jembatan di plaza ex indonesia. Desain dari bagunaan ini dipengaruhi oleh gaya de stijl yaitu terdapat pada warna dasar yang digunakan dan bentuk kotak – kotak.
arch 19, 2008 at 3:42 pm • Filed under De Stijl 500 × 375 - 37 k – j
Selain itu, karya seniman De Stijl adalah sumber utama referensi untuk style
Mobil ini terpengaruh gaya desain de stijl, sangat jelas terlihat dari cat mobil yang dicat seperti komposisi gaya desain De Stijl.
h. Masa konstruktivisme
Pengertian :
Konstruktivisme adalah teori psikologis pengetahuan (epistemologi) yang berpendapat bahwa manusia membangun pengetahuan dan makna dari pengalaman mereka. Konstruktivisme bukan merupakan pedagogi tertentu, meskipun sering bingung dengan konstruksionisme, teori pendidikan yang dikembangkan oleh Seymour Papert. Teori Piaget pembelajaran Konstruktivis memiliki dampak yang mulai melebar di belajar teori dan metode pengajaran dalam pendidikan. Bermula pada tahun 1913 oleh Vladimir Tatlin, yang merupakan pelopor perkembangan dari Cubism, Italian Futurism, dan Suprematism di Russia, Neo Plasticism di Holland, dan the Bauhaus School di German.
Ciri – ciri masa Konstruktivisme
Konstruktivisme berkaitan dengan bentuk atau bidang geometris kinetic, sebagai sebuah cerminan jaman modern yang dikuasai mesin, kadang juga dipengaruhi matematika dan pengukuran. Konstruktivisme merupakan respon terhadap perkembangan teknologi, kehidupan modern yang kemudian menghasilkan seni baru yang berdasarkan masalah social dan ekonomi. Naum Gabo dan Antoine Pevsner bersaudara juga mendukung perkembangan ini, dari cubism dan futurism. Perkembangan pertama terjadi pada tahun 1921 saat terbentuknya “ the First Working Group of Constructivists “ di Moscow. Kemudian berkembang ke Holland dan Germansebelum akhirnya popular di internasional. Bentuk yang paling sering digunakan adalah kotak, persegi panjang, lingkaran, dan segitiga. Material yang digunakan konstruktivisme adalah kayu, seluloid, nilon, plexi-glass, dan lainnya. Kemudian dalam perkembangannya, konstriktivisme juga menggunakan aluminum, elektronik, dan chrome. Pada masa ini, seni harus dapat dinikmati oleh semua kelas masyarakat secara merata, tanpa ada pembedaan seni untuk kelas atas ataupun untuk kelas bawah. Salah satu seniman di masa ini adalah El Lissitzky, menurutnya bidang persegi empat adalah sumber dari segala ekspresi kreatif. Konstruktivisme pertama yang sebenarnya adalah karya dari Vladimir Tatlin. Ia membuat “Monument of Third International” yang menggambarkan kebanggaan Tatlin terhadap kotanya. Monument ini adalah cara Tatlin untuk menunjukan persaan sosialnya. Pada 1917, di masa konstruktivisme selanjutnya, muncul Rodchenko yang membuat pahatan abstrak untuk mencoba menjelaskan cara kerja sebenarnya dari mesin. Tetapi aliran seni konstruktivisme ini tidak bertahan lama karena kemudian bergeser ke aliran selanjutnya.
Hasil desain masa konstruktivisme
Poster ini merupakan karya dari El Lissitzky yang juga terdapat di album ‘The Man Machine’
Karya Bryan Fultz: Russian Consrtuctivism
Moskow, Yauzsky boulevard 2, oleh Ilia Golosov (1936-1941). Bangunan ini berdiri pada abad ke-19 situs Khitrovo real dan taman - yang Khitrovo yang sama yang mengatur Pasar terkenal Khitrov satu blok barat.
Nama gedung: Naum Gabo Fountain – view towards Parliament
Lokasi : di Ground of Guy’s dan St Thomas’s Hospital, London, yang terletak di
sebelah selatan dari sungai Thames bersebrangan dengan gedung parlemen, mengikuti mahakarya Naum Gabo
Nama Gedung: -Boat-
i. Masa Desain pop
Pengertian :
Pop art berasal dari kata popular art. Definisi pop art, aliran seni yang memanfaatkan simbol-simbol dan gaya visual yang berasal dari media massa yang populer, seperti koran, televisi, dan iklan.
Salah satu bentuk awal desain pop art ialah karya dari Richard Hamilton, John McHale, dan John Voelcker pada 1956 yang berjudul Just What is It that Makes Today’s Homes So Different, So Appealing?
Andrew Warhola, lebih dikenal dengan Andy Warhol, adalah artis Amerika dan figur penting dalam aliran seni pop art. Warhol dikenal sebagai seorang seniman yang pertama kali membuat karya pop art, yang mulai merepetisi foto wajah-wajah artis Hollywood seperti Marilyn Monroe atau Elvis Presley pada 1950-an.
Walaupun telah dikenal pada 50-an, gaya desain beraliran pop art baru berlangsung sekitar pertengahan dekade 60-an hingga memasuki 1970.
Di buku Pop Art (Basic) keluaran Taschen, definisi pop art disertai dengan mengeluarkan pernyataan pop art yang sebenarnya, yaitu ?mengomunikasikan keindahan kepada rakyat awam dengan cara-cara yang mudah dimengerti oleh mereka?. Itulah sebabnya tokoh-tokoh terkenal dipakai sebagai subjek.
Di Indonesia, seni pop art lebih bergaung pada 2000-an. Eksistensinya juga ditandai dengan adanya komunitas Wedha’s Pop Art Portrait (WPAP), yang menganut aliran pop art dengan pakem-pakem yang berbeda.
Ciri – ciri Masa Desain pop
Pop Art merupakan seni visual yang dipengaruhi oleh gambar serta teknik dalam dunia periklanan abad 20, biasanya mengenai sifat konsumtif dan kultur pop pada masa itu.
ciri khas pop art adalah penggabungan foto serta permainan warna yang berani, kadang juga disertai penggunaan simbol-simbol untuk menyampaikan pesan si pembuatnya. desain pop art serinkali menggunakan teks berukuran besar dengan stroke yang tebal.
Pop Art itu sendiri lahir pada pertengahan tahun 1950-an di Inggris dan juga Amerika. Istilah Pop Art selalu direferensikan dari Lawrence Alloway, seorang kurator sekaligus kritikus seni dari Inggris. dalam tulisannya yang berjudul "The Arts and The Mass Media", Lawrence ini sebenarnya menggunakan istilah Popular Mass Culture, namun kemudian istilah pop art yang lebih dikenal.
Pop art merupakan bentuk reaksi dari perkembangan seni Abstrak atau ekspresionisme saat itu. dengan mengambil ciri khas desain iklan dan komik pada masa itu, pop art terus berkembang hingga kiti menjadi salah satu cabang seni rupa yang banyak mempengaruhi karya seni para seniman.
Hasil desain Masa Desain pop
Padahal warna-warna komplementer yang berani apabila dipadukan dengan baik, maka bisa menghasilkan efek yang dahsyat pada ruangan. Apalagi kalau ditambah dengan bentuk ruangan yang didesain menarik dan kreatif. Contoh yang bisa saya temukan adalah dari karya desainer luar negeri karena tak bisa menemukan hasil karya anak bangsa yang berani dan unik seperti ini :
j. Masa postmodern
Pengertian :
Istilah post modern pertama kali digunakan oleh ahli sejarah Toynbee di tahun 1875. Toynbee memunculkan istilah post modern untuk menjelaskan berakhirnya dominasi barat, dan berkembangnya budaya non barat. Secara sederhana, definisi dari post modern adalah sebuah pemikiran yang mengkritik pandangan modernisme melalui cara pandang yang cenderung pada keanekaragaman, bukan homogenitas, pada kejenakaan bukan serius, cenderung pada berantakan daripada bersih, cenderung pada penggambaran (picturesque) walaupun terkadang juga memiliki keteraturan geometris.
Ketidakpercayaan pada modernisme berangkat dari kekecewaan akibat berbagai bencana (perang dunia, perang vietnam, dll) dan ketimpangan sosial ekonomi dan budaya internasional. Rasionalisme sebagai dasar utama dari modernisme dianggap tak mampu selesaikan berbagai permasalahan. Oleh karena itu muncul upaya menemukan alternatif pemikiran spiritual dan menghidupkan kembali nilai-nilai agama (revitalisasi) maupun kepercayaan yang bersifat positif maupun negatif.
Ketidapercayaan pada modernisme kemudian menyatu dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat. Keanekaragaman visual dan budaya dunia yang kompleks dipadukan dengan teknologi komputer dan elektronik menghasilkan era desain grafis yang majemuk dan gegap gempita-terjadi sebuah diskursus (wacana) global dalam desain. ‘Mengecilnya’ dunia inilah yang disebut Marshall Mcluhan sebagai global village (kampung dunia). Charles Jencks menjelaskan post modern sebagai gaya percampuran yang berkaitan dengan:
• ingatan kesejarahan (terutama dalam arsitektur)
• permasalahan setempat / lokal
• metafora dan ambiguitas
ciri - ciri seni post modern:
Post modern adalah gerakan budaya:
• dimulai oleh seniman dan arsitektur di NY, USA tahun 1960an
• kemudian menjalar ke Eropa tahun 1970, diawali oleh pemikir-pemikir Perancis.
Hilangnya batas antara seni dan kehidupan sehari-hari, karena seni tidak lagi bercerita, melainkan mengeksplorasi hakekat realitas.
• membuat karya-karya eksperimental
• percaya pada keterpecahan jiwa manusia
• musik dianggap bergerak dalam waktu
• waktu dianggap bersifat dinamis
• ruang dianggap bersifat statis
• tradisi-tradisi lama dimunculkan kembali
Kebudayaan dan kesenian elit dihilangkan jaraknya dengan kebudayaan dan kesenian populer.
Semua yang dibicarakan oleh post modern adalah non seni, tetapi kemudian bisa diterapkan pada seni, karena tidak ada batas-batas antara seni dan non seni.
Karya seni dianggap daur ulang saja yang sifatnya eklektis (campuran) antara barat dan timur.
Kedalaman pemikiran tidak dipentingkan lagi, cukup pemikiran dangkal saja.
Realitas bisa dipindahkan ke image, jadi yang penting adalah image / kesan.
Bentuk dan gaya lebih penting daripada isi / kualitas seni.
hasil desain seni postmodern
desain Arsitektur gaya Postmodern
DAFTAR PUSTAKA
Bauhaus:
http://en.wikipedia.org/wiki/Bauhaus
http://www.bauhaus.de/english/
Futurisme:
http://images.google.co.id/images?hl=id&q=futurism&um=1&ie=UTF-8&sa=N&tab=wi
Art Deco:
http://www.arsitekturindis.com/index.php/archives/category/tulisan/
http://id.wikipedia.org/wiki/art_deco
http://www.artlex.com/ArtLex/a/artdeco.html
http://langantiques.com/detail/50-1-1494.html
Art Nouveau:
http://andywarholisme-td1a.blogspot.com/2008/03/art-nouveau.html
http://id.wikipedia.org/wiki/art_nouveau
http://unisosdem.org/article_printfriendly.php?aid=2362&coid=3&caid=22
http://www.huntfor.com/arthistory/c19th/artnouveau.htm
http://www.huntfor.com/arthistory/c19th/artnouveau.htm
http://www.artlex.com/ArtLex/s/images/standglas_winchester.lg.jpg
De Stijl:
http://the-artists.org/movement/de_Stijl.html
http://www.artlex.com/ArtLex/d/destijl.html
http://www.artemisamsterdam.com/site.gif
http://en.wikipedia.org/wiki/De_Stijl
Konstruktivisme:
http://en.wikipedia.org/wiki/Russian_avant-garde
http://www.thefashionspot.com/forums/f49/constructivisme-futurisme-581.html
http://wisata.kompasiana.com/jalan-jalan/2011/11/18/city-tour-tanpa-biaya-di-birmingham-uk/
Film Animasi 3D Sudamala
Minggu, 22 Januari 2012
Berdasarkan sejarah ,perkembangan desain berkembang selaras dengan masalah yang muncul sesuai zamannya.
Sabtu, 21 Januari 2012
BEASISWA ETOS 2012
Beastudi Etos, salah satu beasiswa SDM unggul membuka kesempatan kepada
lulusan SMA/sederajat untuk menerima bantuan pembiayaan pendidikan di
perguruan tinggi, pembinaan dan pelatihan, serta pendampingan mahasiswa.
Persyaratan Umum:
1. Lulus SMA/sederajat dan akan masuk Perguruan Tinggi melalui jalur
seleksi masuk PTN jalur regular
2. Diterima pada PTN dan jurusan yang direkomendasikan Beastudi Etos
(Daftar PTN dan jurusan yang direkomendasika n dapat dilihat dibawah ini.
Persyaratan Khusus :
1. Berasal dari keluarga tidak mampu
2. Melampirkan surat keterangan tidak mampu dan slip gaji/surat keterangan
penghasilan orang tua dari ketua RT/DKM setempat
3. Daftar riwayat hidup yang bisa didapat di asrama Beastudi Etos maupun
di-download etos.or.id/ wp-content/ uploads/2011/12/ Form-Biodata.doc
4. Mengisi dan menandatangani akad Beastudi Etos bisa di-download etos.or.id/
wp-content/
Form-Akad-Beastu di-Etos-.doc
5. Fotokopi raport SMA semester 1-5, Kartu Keluarga, KTP atau kartu pelajar
dan STTB bagi yang telah lulus SMA/sederajat
6. Foto terbaru 4 x 6, 2 lembar
7. Foto rumah (tampak keseluruhan, ruang tamu, kamar tidur, kamar mandi,
dapur)
8. Membuat tulisan tentang kisah perjalanan hidup sepanjang minimal 2
halaman folio (tulis tangan)
Tahap-Tahap Seleksi :
- Seleksi Administrasi,
- Seleksi Tulis dan Wawancara,
- Home Visit, Lolos di PTN dan jurusan rekomendasi Beastudi Etos melalui
jalur regular
- Ranking Nasional
Waktu Pendaftaran : 30 Desember – 18 Maret 2012
DAERAH PROGRAM
Universitas Syiah Kuala
Agronomi, Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Imu Hukum, Manajemen,
Matematika, Teknik Kimia, Teknik Sipil, Agribisnis, Akuntansi, Biologi,
Fisika, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Kelautan, Ilmu Keperawatan,
Ilmu Tanah, Kedokteran, Kedokteran Hewan, Kimia, Pendidikan Bahasa Inggris,
Pendidikan Biologi, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Fisika, Pendidikan
Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Pendidikan Kesejahteraan Keluarga,
Pendidikan Kimia, Pendidikan Matematika, Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan , Pendidikan Sejarah, Produksi Ternak, Sosial Ekonomi
Peternakan, Teknik Arsitektur, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik
Pertanian, Teknologi Hasil Pertanian
Universitas Sumatera Utara
Antropologi Sosial, Ekonomi Pembangunan, Farmasi, Ilmu Hukum, Ilmu
Kesejahteraan Sosial, Ilmu Perpustakaan, Ilmu Tanah, Kedokteran, Kedokteran
Gigi, Kimia, Pemuliaan Tanaman, Sastra Arab, Agribisnis, Akuntansi,
Biologi, Fisika, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu dan Teknologi Pangan, Ilmu
Kesehatan Masyarakat, Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi, Ilmu Politik,
Kehutanan, Manajemen, Matematika, Peternakan, Psikologi, Sastra Inggris,
Sejarah, Sosiologi, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Kimia, Teknik
Mesin, Teknik Sipil.
Universitas Andalas
Agronomi, Akuntansi, Antropologi Sosial, Biologi, Ekonomi Pembangunan,
Farmasi, Fisika, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hukum, Ilmu
Keperawatan, Ilmu Politik, Ilmu Sejarah, Ilmu Tanah, Kesehatan Masyarakat,
Kimia, Manajemen, Matematika, Nutrisi dan Makanan Ternak, Pemuliaan
Tanaman, Pendidikan Dokter, Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian, Produksi
Ternak, Sastra Daerah untuk Sastra Minangkabau, Sastra Indonesia, Sastra
Inggris, Sastra Minangkabau, Sejarah, Sosial Ekonomi Pertanian, Sosial
Ekonomi Peternakan, Sosiologi, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik
Lingkungan, Teknik Mesin, Teknik Pertanian, Teknik Sipil, Teknologi Hasil
Pertanian, Teknologi Hasil Ternak.
Universitas Indonesia
Akuntansi, Antropologi, Arkeologi, Arsitektur, Biologi, Farmasi, Fisika,
Geografi, Ilmu Administrasi Fiskal, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu
Administrasi Niaga, Ilmu Ekonomi, Ilmu Filsafat, Ilmu Hubungan
Internasional, Ilmu Hukum, Ilmu Keperawatan, Ilmu Kesehatan Masyarakat,
Ilmu Kesejahteraan Sosial, Ilmu Komputer, Ilmu Perpustakaan, Ilmu Politik,
Ilmu Sejarah, Kimia, Kriminologi, Manajemen, Matematika, Psikologi, Sastra
Arab, Sastra Belanda, Sastra Cina, Sastra Daerah untuk Jawa, Sastra
Indonesia, Sastra Inggris, Sastra Jerman, Sastra Jepang, Sastra Rusia,
Sastra Perancis, Sistem Informasi, Sosiologi, Teknik Elektro, Teknik
Industri, Teknik Kimia, Teknik Komputer, Teknik Lingkungan, Teknik Mesin,
Teknik Metalurgi dan Material, Teknik Perkapalan, Teknik Sipil.
Institut Pertanian Bogor
Agribisnis, Agronomi, Agronomi dan Hortikultura, Arsitektur Lansekap,
Biokimia, Biologi, Budidaya Perairan, Ekonomi Sumberdaya dan Lingkungan,
Fisika, Hortikultura, Ilmu dan Teknologi Kelautan, Ilmu Ekonomi dan Studi
Pembangunan, Ilmu Gizi, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Keluarga dan
Konsumen, Ilmu Komputer, Ilmu Tanah, Kedokteran Hewan, Kimia, Komunikasi
dan Pengembangan Masyarakat, Konservasi Sumberdaya Hutan, Manajemen,
Manajemen Hutan, Manajemen Sumberdaya Perairan, Matematika, Meterologi,
Nutrisi dan makanan ternak, Nutrisi dan Teknologi Pangan, Pemanfaatan
Sumberdaya Perikanan, Pemuliaan tanaman dan Teknologi Benih, Proteksi
Tanaman, Silvikultur, Sosial Ekonomi Perikanan, Sosial Ekonomi Peternakan,
Sosial Ekonomi Pertanian, Statistika, Teknologi Pertanian, Teknologi dan
Manajemen Perikanan Budidaya, Teknologi Hasil Hutan, Teknologi Hasil
Perairan, Teknologi Industri Pertanian, Teknologi Pangan, Teknologi
Produksi Ternak
Institut Teknologi Bandung
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Teknologi Industri,
Sekolah Farmasi, Sekolah Arsitektur Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan,
Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian, Fakultas Teknik Pertambangan dan
Perminyakan, Fakultas Seni Rupa dan Desain, Sekolah Teknik Elektro dan
Informatika, Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara, Fakultas Teknik Sipil
dan Lingkungan
Universitas Pajajaran
Akuntansi, Antropologi Sosial, Biologi, Budidaya Pertanian, Farmasi,
Fisika, Ilmu Administrasi Niaga, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Ekonomi dan
Studi Pembangunan, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hubungan
Internasional, Ilmu Hukum, Ilmu Keperawatan, Ilmu Kesejahteraan Sosial,
Ilmu Komunikasi, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Perpustakaan, Ilmu Peternakan,
Ilmu Sejarah, Ilmu Tanah, KEdokteran, Kimia, Manajemen, Manajemen
Sumberdaya Perairan, Matematika, Pemuliaan Tanaman, Kedokteran Gigi,
Perikanan, Produksi Ternak, Sastra Arab, Psikologi, Sastra Indonesia,
Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Jerman, Sastra Rusia, Sosial Ekonomi
Pertanian, Statistika, Geologi, Teknik Pertanian, Teknologi Pangan
Universitas Diponegoro
Administrasi Publik, Akuntansi, Arsitektur, Biologi, Budidaya Perairan,
Ekonomi Pembangunan, Fisika, Ilmu Administrasi Niaga, Ilmu Hukum, Ilmu
Kelautan, Ilmu Keperawatan, Ilmu Kesehatan Masyarakat, Informatika, Ilmu
Komunikasi, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Sejarah, Kimia, Manajemen, Manajemen
Sumberdaya Perairan, Matematika, Oseanografi, Pemanfaatan Sumber Daya
Perikanan, Perencanaan Wilayah dan Kota, Sastra Indonesia, Sastra Inggris,
Statistika, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Kimia, Teknik
Lingkungan, Teknik Mesin, Teknik Perkapalan, Teknik Sipil, Teknologi Hasil
Perikanan, Teknik Geodesi, Peternakan
Universitas Gajah Mada
Agronomi, Akuntansi, Antropologi Budaya, Arkeologi, Arsitektur, Biologi,
Budidaya Hutan, Budidaya Perikanan, Budidaya Pertanian, Budidaya Perairan,
Elektronika dan Instrumentasi, Farmasi, Fisika, Geofisika, Geografi dan
Ilmu Lingkungan, Gizi Kesehatan, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu dan
Industri Peternakan, Ilmu Fisika, Ilmu Geografi, Ilmu Ekonomi, Ilmu
Filsafat, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hubungan Internasional,
Ilmu Hukum, Ilmu Keperawatan, Ilmu Komunikasi, Ilmu Komputer, Ilmu
Pemerintahan, Ilmu Sejarah, Ilmu Sosiatri, Ilmu Tanah, Kartografi dan
Penginderaan Jauh, Kedokteran Gigi, Kedokteran Hewan, Kimia, Konservasi
Sumberdaya Hutan, Manajemen, Manajemen Hutan, Manajemen Sumberdaya
Perairan, Manajemen Sumberdaya Perikanan, Matematika, Mikrobiologi
Pertanian, Nutrisi dan Makanan Ternak, Pembangunan Wilayah, Pemuliaan
Tanaman, Pendidikan dokter, Pendidikan Dokter Gigi, Penyuluhan dan
Komunikasi Pertanian, Perencanaan Wilayah dan Kota, Produksi Ternak,
Psikologi,, Sastra Arab, Sastra Indonesia, Sastra Inggris, Sastra Jawa,
Sastra Jepang, Sastra Perancis, Sastra Roman, Sosial Ekonomi Pertanian
(Agribisnis), Sosial Ekonomi Peternakan, Sosiologi, Statistik, Teknik
Elektro, Teknik Fisika, Teknik Geodesi, Teknik Geologi, Teknik Industri,
Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Pertanian, Teknik Nuklir, Teknik Sipil,
Teknologi Hasil Hutan, Teknologi Hasil Perikanan, Teknologi Industri
Pertanian, Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian
Universitas Airlangga
Akuntansi, Antropologi Sosial, Biologi, Budidaya Perairan, Ekonomi Islam,
Ekonomi Pembangunan, Fisika, Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Farmasi, Ilmu
Hubungan Internasional, Ilmy Hukum, Ilmu Informasi dan Perpustakaan, Ilmu
Keperawatan, Ilmu Kesehatan Masyarakat, Ilmu Komunikasi, Ilmu Politik, Ilmu
Sejarah, Kedokteran Gigi, Kedokteran Hewan, Kimia, Manajemen, Matematika,
Pendidikan Dokter, Psikologi, Sastra Indonesia, Sastra Inggris, Sastra
Jepang, Sosiologi
Institut Teknologi Sepuluh November
Arsitektur, Biologi, Desain Produk, Desain Produk Industri, Fisika, Kimia,
Matematika, Perencanaan Wilayah dan Kota, Sistem Informasi, Statistika,
Teknik Elektro, Teknik Fisika, Teknik Geodesi, Teknik Geomatika, Teknik
Industri, Teknik Informatika, Teknik Kelautan, Teknik Kimia, Teknik
Lingkungan, Teknik Material dan Metalurgi, Teknik Mesin, Teknik Sipil,
Teknik Perkapalan, Teknik Sistem Perkapalan
Universitas Brawijaya
Akuntansi, Arsitektur, Biologi, Budidaya Perairan, Budidaya Pertanian,,
Ekonomi Pembangunan, Fisika, Hortikultutra, Ilmu Administrasi Bisnis, Ilmu
Administrasi Negara, Ilmu Administrasi Niaga, Ilmu Administrasi Publik,
Ilmu Gizi, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hukum, Ilmu Keperawatan,
Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi, Ilmu Tanah, Kimia, Manajemen, Manajemen
Sumberdaya Perairan, Matematika, Nutrisi dan Makanan Ternak, Pemanfaatan
Sumberdya Perikanan, Pemuliaan Tanaman, Pendidikan dokter, Penyuluhan dan
Komunikasi Pertanian, Perencanaan Wilayah dan Kota, Peternakan, Produksi
ternak, Sastra Inggris, Sosial Ekonomi Perikanan, Sosial Ekonomi Pertanian,
Sosial Ekonomi Peternakan, Statistika, Teknik Arsitektur, Teknik Elektro,
Teknik Mesin, Teknik Pengairan, Teknik Pertanian, Teknik Sipil, Teknologi
Hasil Perikanan, Teknik Hasil Pertanian, Teknologi Hasil Ternak, Teknologi
Industri Pertanian,
Universitas Hasanuddin
Agronomi, Akuntansi, Antropologi, Arkeologi, Arsitektur, Biologi, Budidaya
Perairan, Ekonomi Pembangunan, Farmasi, Fisika, Geofisika, Ilmu
Administrasi Negara, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Ilmu Hubungan
Internasional, Ilmu Hukum, Ilmu Keperawatan, Ilmu Kesehatan Masyarakat,
Ilmu Komunikasi, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Politik, Ilmu Sejarah, Ilmu Tanah,
Kedokteran, Kimia, Manajemen, Manajemen Hutan, Manajemen Sumber Daya
Perairan, Matematika, Nutrisi dan Makanan Ternak, Pemanfaatan Sumber Daya
Perikanan, Pendidikan dokter gigi
Universitas Mulawarman
Akuntansi, Biologi, Budidaya Perairan, Budidaya Pertanian, Ilmu
Administrasi Negara, Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Ilmu Pemerintahan,
Ilmu Sosiatri, Kimia, Manajemen, Manajemen Hutan, Manajemen Sumberdaya
Perairan, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan
Daerah, Pendidikan Bimbingan dan Konseling, Pendidikan Biologi, Pendidikan
Ekonomi, Pendidikan Dokter, Pendidikan Kimia, Pendidikan Fisika, Pendidikan
Matematika, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan , Sosial Ekonomi
Perikanan, Teknologi Hasil Hutan
http:// etos.or.id/ wp-content/ uploads/2011/12/ Form-Biodata.doc
etos.or.id
http:// etos.or.id/ wp-content/ uploads/2011/12/ Form-Biodata.doc
*http://etos.or.id/*
*etos.or.id*
Etos | Dompet Dhuafa | Terdepan dalam membentuk SDM unggul dan mandiri
etos.or.id
Selasa, 17 Januari 2012
Pendaftaran SNMPTN 2012 Di UNNES Jalur Undangan Mulai 1 Februari
Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2012 Jalur Undangan Berdasarkan Penjaringan Prestasi Akademik direncanakan akan dibuka mulai 1 Februari 2012.
Pembantu Rektor Bidang Akademik (PR I) Unnes Agus Wahyudin mengemukakan hal itu di kampus Sekaran, Kamis (5/1). Dia mengemukakan hal itu berdasarkan draft informasi SNMPTN 2012.
PR I mengemukakan, jalur ini merupakan mekanisme seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik tanpa ujian tulis/keterampilan. “Jalur ini tidak termasuk jalur penelusuran minat dan bakat,” katanya.
Dikemukakannya, jalur ini dibuka untuk memberikan kesempatan kepada semua anak bangsa yang berprestasi akademik tinggi untuk memperoleh pendidikan tinggi. “Selain itu, memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada kepala sekolah untuk menjadi bagian dari pelaksanaan seleksi awal di tingkat sekolah,” katanya.
Informasi dan daftar sekolah yang diundang dapat dilihat di laman resmi SNMPTN jalur ini, http://undangan.snmptn.ac.id.
wulan
Kamis, 5 Januari 2012 | 13:25
Alamat websitenya kok tidak bisa dibuka? “http://undangan.snmptn.ac.id”
lagi ada maintenance atau gimana?
Humas Unnes
Kamis, 5 Januari 2012 | 14:39
Benar, Saudara Wulan, pada saat berita ini diunggah, website tersebut belum dibuka. Namun padaa saat pendaftaran dibuka (1 Februari 2012), terpastikan web tersebut sudah dibuka. Silakan Saudara selalu memantau perkembangan terbaru tentang SNMPTN melalui website ini. Salam.
link from : http://unnes.ac.id/berita/pendaftaran-snmptn-jalur-undangan-mulai-1-februari-2/
Senin, 09 Januari 2012
jawaban take Home Examination pengertian Kritik Seni Rupa JAWABAN TERBAIK
1. Yang dimaksud kritik : Secara etimologis berasal dari bahasa Yunani kritikĂ³s - http://uangdownload.com/8174"yang membedakan", kata ini sendiri diturunkan dari bahasa Yunani Kuna, kritĂ©s, artinya "orang yang memberikan pendapat beralasan" atau "analisis", "pertimbangan nilai", "interpretasi", atau "pengamatan". Istilah ini biasa dipergunakan untuk menggambarkan seorang pengikut posisi yang berselisih dengan atau menentang objek kritikan.masalah penganalisaan dan pengevaluasian sesuatu dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman, memperluas apresiasi, atau membantu memperbaiki pekerjaan. klik http://uangdownload.com/8174
Feldman (1967) mengemukakan beberapa jenis kritik yaitu kritik populer (popular criticism), kritik jurnalis (journalistic criticism), kritik keilmuan (scholarly criticism). dan kritik pendidikan (pedagogical criticism). Pemahaman terhadap keempat tipe kritik seni dapat mengantar nalar kita untuk menentukan pola pikir dalam melakukan kritik seni. Setiap tipe mempunyai ciri (kriteria), media (alat : bahasa), cara (metoda), sudut pandang, sasaran, dan materi yang tidak sama. Keempat kritik tersebut memiliki fungsi yang menekankan pada masing-masing keperluannya.
Syarat munculnya kritik yaitu disebabkan adanya ketidak sesuaian, penyimpangan ataupun lepasnya batas-batas normatif dalam pandangan obyektif pelaku kritik. Tentu pandangan masing-masing pelaku kritik didasari dari latar belakang ilmu pengetahuan dan pengalamannya secara menyeluruh. Artinya kritik pun bisa bermakna subyektif bisa pula bermakna obyektif. namun nilai kritik akan sangat bisa di terima, tentunya, jika sudah melalui seleksi mayoritas atas pandangan yang obyektif.
Dalam konteks seni rupa yang dikritik yaitu dari segi Intrinsik karya seni rupa yang terlihat oleh kasat mata seperti garis, bidang, raut,warna, tekstur, ruang, gelap terang, komposisi, point of Interst, irama dan teknik – teknik dalam berkarya. Sedangkan dari segi ekstrinsik nilai yang terkandung dari karya tersebut bisa dengan konsep – konsep tema norma sosial, keindahan,norma agama, politik dan sebagainya. klik http://uangdownload.com/8174
Cara Mengkritik sebaiknya Jangan menggunakan nama anonym, Berkatalah dengan sopan, bahasa baku, di barengi dengan semangat untuk membenahi.
Kepentingannya untuk menciptakan kondisi yang lebih baik daripada sebelumnya. bukan sebaliknya. Jadi jikapun terjadi sebaliknya, berarti ada yang konslet dari proses kritik mengkritik itu. Dan disitulah yang musti dibenahi.Dalam kehidupan sosial secara umum, kritik mengkritik kerap terjadi. saya yakin dengan menjaga prinsip-prinsip saling menghormati, realistis dan menggunakan teknik komunikasi yang cerdas, maka kritik akan menjadi perbuatan yang menyenangkan.
http://uangdownload.com/8174
2. Karya seni rupa kontemporer
ZIRWEN (WIRA’) HAZRI
Judul karya : Belahan Jiwa,
Ukuran : 145 x 200 cm
Media : acrylic, ballpoint on canvas
Tahun : 2008
http://rippanacollections.blogspot.com
A. Unsur-Unsur Seni Rupa Analisis Karya ZIRWEN (WIRA’) HAZRI judul : “Belahan Jiwa”
1. Warna Primer : Merah, Biru
Sekunder : ungu
Tersier : Cokelat,biru kehitaman, merah kehitaman, Hitam, Putih,
Kesimpulan Dominan : ungu dan putih
Latar Belakang : ungu merah muda
Tokoh : tokoh sentral dominan dominan warna putih pada baju, wajah dan tangan, warna rambut hitam, celana biru, merah pada bagian baju, dan coklat pada kaki.
2. Ruang Kesan ruang ditampilkan pada perspektif tokoh / objek yang sedang tidur.
3. Garis Kontur atau garis sangat kuat ditonjolkan pada tiap karakternya. Garis tersebut juga berfungsi sebagai gelap terang untuk menunjukan adanya ruang atau volume.
4. Tekstur Terdapat tekstur maya pada wajah dan pakaian.
5. Gelap Terang Selain kontur sebagai penjelas adanya gelap terang, sang seniman juga menempatkan bayangan pada objek yang digambar sehingga nampak arah sumber cahaya.
B. Prinsip-Prinsip Estetik Seni Rupa Analisis Karya ZIRWEN (WIRA’) HAZRI judul : “Belahan Jiwa”
1. Komposisi Sang seniman berusaha menciptakan keseimbangan dengan menempatkan objek-objek parsial di sisi kiri dan kanan objek.
2. Proporsi Karakter utama dalam lukisan ini selain ditempatkan pada sisi berbedal juga mempunyai proporsi terpotong atau tidak utuh menjadi satu.
3. Point Of Interest Pusat perhatian pada lukisan ini seniman arahkan langsung pada tokoh utama. Yaitu seseorang yang sedang tidur, memejamkan mata seraya kedua tangan di atas dada, dan menekuk kedua kaki
4. Unity Dalam penataan objek-objeknya tampak tampak terpotong dan kesatuan tidak menyatu antara bagian kanan dan kiri.
http://rippanacollections.blogspot.com
C. Analisis Karya ZIRWEN (WIRA’) HAZRI judul : “Belahan Jiwa”
1. Bahan yang digunakan Cat acrylic, ballpoint, Canvas
2. Teknik yang digunakan Teknik yang digunakan gunakan 'impasto' atau timpa-menimpa, dan glasir dengan memberikan tekanan 'brush stroke. Tujuan menggunakan teknik ini agar mendapatkan warna yang mantap atau variatif dan bentuk yang tepat serta plastis.
3. konsep – konsep dibalik karya Lukisan ini menggambarkan tentang kehidupan manusia Lukisan ini menggambarkan potret diri seorang anak kecil. Bentuk lukisan ini bercorak realistik. Melalui ketepatan bentuk, warna dan guratan-guratan wajah, terekam karakter dan tergambarkan problema serta kondisi pada saat itu. Permainan gelap terang melalui pencahayaan pada objek diharapkan akan memberikan suasana dramatik. Warna putih pada wajah dan tangan mempresentasikan kepucatan. Belahan jiwa merupakan sesuatu yang sangat istimewa dalam kehidupan dan suasana yang menyedihkan apabila kita ditinggal oleh seorang anak yang merupakan belahan jiwa atau ada yang hilang dari bagian kehidupan kita untuk selama – lamanya.
Kesimpulan :
http://rippanacollections.blogspot.com
Perbedaan utama karya tersebut dengan konsep – konsep yang mendasari seni rupa modern.
Seni rupa modern adalah seni rupa yang tidak terbatas pada kebudayaan suatu adat atau daerah, namun tetap berdasarkan sebuah filosofi dan aliran-aliran seni rupa.
Ciri-ciri
Konsep penciptaannya tetap berbasis pada sebuah filosofi , tetapi jangkauan penjabaran visualisasinya tidak terbatas. Tidak terikat pada pakem-pakem tertentu.
Lukisan-lukisan karya Raden Saleh Syarif Bustaman, Basuki Abdullah, Affandi, S.Soedjojono dan pelukis era modern lainnya.
seni kontemporer adalah karya yang secara tematik merefleksikan situasi waktu yang sedang dilalui. Atau pendapat yang mengatakan bahwa “seni rupa kontemporer adalah seni yang melawan tradisi modernisme Barat”. Ini sebagai pengembangan dari wacana postmodern dan postcolonialism yang berusaha membangkitkan wacana pemunculan indegenous art. Atau khasanah seni lokal yang menjadi tempat tinggal (negara) para seniman.
Secara awam seni kontemporer bisa diartikan sebagai berikut:
1. Tiadanya sekat antara berbagai disiplin seni, alias meleburnya batas-batas antara seni lukis, patung, grafis, kriya, teater, tari, musik, anarki, omong kosong, hingga aksi politik.
2. Punya gairah dan nafsu “moralistik” yang berkaitan dengan matra sosial dan politik sebagai tesis.
3. Seni yang cenderung diminati media massa untuk dijadikan komoditas pewacanaan, sebagai aktualitas berita yang fashionable. Kalau masih kurang sreg, baca
Ciri-ciri
Tidak terikat oleh aturan-aturan zaman dulu dan berkembang sesuai zaman.
Tidak adanya sekat antara berbagai disiplin seni, alias meleburnya batas-batas antara seni lukis, patung, grafis, kriya, teater, tari, musik, hingga aksi politik.
Dengan demikian karya tersebut merupakan karya seni kontemporer karena terpengaruh dampak modernisasi yang tidak terikat oleh aturan – aturan zaman dulu dan tanpa memperdulikan sebuah filosofi dan aliran – aliran seni rupa. Inilah yang membedakan dengan konsep – konsep yang mendasari seni rupa modern meskipun tidak terbatas pada kebudayaan suatu adat atau daerah, namun tetap berdasarkan sebuah filosofi dan aliran-aliran seni rupa.
Daftar Pustaka
http://rippanacollections.blogspot.com
http://id.wikipedia.org/wiki/Seni_rupa
http://id.wikipedia.org/wiki/Seni_kontemporer
http://anakciremai.blogspot.com/pendidikan-seni-tentang-perkembangan-seni-rupa-indonesia
http://id.answers.yahoo.com
http://cetak.kompas.com/read/xml/2008/07/13/01275943/seni.kontemporer
http://anakciremai.blogspot.com/pendidikan-seni-tentang-perkembangan-seni-rupa-indonesia
http://www.fadlymuin.com/motivasi-diri/efek-kritik-terhadap-motivasi-diri.html
http://www.blogster.com/artbloggue/pengertian-dan-latar-belakang-seni-ornamen
http://seftamaefidianta.blogspot.com/p/contoh-makalah-kritik-seni.html
http://rippanacollections.blogspot.com
http://rippanacollections.blogspot.com
maos saklengkapipun......
Pengembangan pembangunan Wilayah System Top Down & Pengembangan pembangunan Wilayah Sistem Bottom Up
Pengembangan pembangunan Wilayah System Top Down
Sistem pengembangan wilayah di Indonesia sebelum otonomi daerah
dilaksanakan secara top down, baik kebijakan perluasan wilayah administratif
maupun pembentukan wilayah kawasan ekonomi. Hal yang sama juga dilakukan
dalam pembentukan kawasan khusus yang mengutamakan landasan kepentingan
nasional yang mencerminkan karakteristik pendekatan regionalisasi sentralistik.
Dalam hal ini aspek pengambilan keputusan dilaksanankan secara top down.
(Abdurrahman, 2005).
Rondinelli dalam Rustiadi (2006:8) mengidentifikasikan tiga konsep
pengembangan kawasan, yakni (1) konsep kutup pertumbuhan (growth pole), (2)
integrasi (keterpaduan) fungsional-spasial, dan (3) pendekatan decentralized
territorial. Di Indonesia konsep growth pole dirintis mulai tahun delapan puluhan
yaitu dengan menekankan investasi massif pada industri-industri padat modal di
pusat-pusat urban terutama di Jawa dimana banyak tenaga kerja, dengan harapan
dapat menciptakan penyebaran pertumbuhan (spread effect) atau efek tetesan ke
bawah (trickle down effect) dan berdampak luas terhadap pembangunan ekonomi
wilayah. Indikator ekonomi nasional sangat bagus hingga tahun 1997, namun
dampaknya bagi pembangunan daerah lain sangat terbatas. Kenyataannya teori ini
gagal menjadi pendorong utama (prime over) pertumbuhan ekonomi wilayah.
Sebaliknya kecenderungan yang terjadi adalah penyerapan daerah sekelilingnya
dalam hal bahan mentah, modal, tenaga kerja dan bakat-bakat enterpreneur. Hal
ini menyebabkan kesenjangan antar daerah.
Perencanaan dan aplikasi pembangunan dengan paradigma top down
(sentralistik) tidak dapat membuat perubahan sehingga mulai dievaluasi dan
secara bertahap berubaah menjadi sistem bottom up, dimulai sejak mundurnya
Presiden Suharto di tahun 1998 dan diundangkannya kebijakan desentralisasi dan
otonomi daerah pada tahun 1999 yang baru diaplikasikan pada tahun 2001.
Perubahan dari paradigma sentralistik pasca otonomi daerah tidak serta merta
hilang, namun secara berangsur-angsur mulai beralih pola ke arah bottom up.
Peluang pembangunan wilayah secara nonstruktural, berdasarkan inisiatif lokal
dan dikelola tanpa memiliki keterikatan struktural administratif terhadap hirarki
yang diatasnya.
Pengembangan pembangunan Wilayah Sistem Bottom Up
Pendekatan teknis kewilayahan melalui pendekatan homogenitas atau
sistem fungsional mengalami proses yang lebih kompleks karena pelaksanaannya
meliputi aspek kesepakatan atau komitmen para aktor regional dalam memadukan
kekuatan endogen (Abdurrahman, 2005:15). Kemudian Rustiadi (2006:9)
menambahkan bahwa konsep integrasi fungsional-spasial seperti yang pernah
dicetuskan oleh Rondinelli berupa pengembangan pusat-pusat pertumbuhan
dengan berbagai ukuran dan karakteristik fungsional secara terpadu perlu
dikembangkan untuk memfasilitasi dan memberi pelayanan regional secara lebih
luas.
Salah satu bentuk konsep ini adalah pewilayah agropolitan yang
dirancang pertama kali oleh Friedman, Mc Dauglas, 1978 yang merupakan
rancangan pembangunan dari bawah (development from below) sebagai reaksi dari
pembangunan top down (development from above). Agropolitan merupakan
distrik atau region selektif yang dirancang agar pembangunan digali dari jaringan
kekuatan lokal ke dalam yang kuat baru terbuka keluar (Sugiono.S, 2002:49).
Namun dimensi ruang (spatial) memiliki arti yang penting dalam
konteks pengembangan wilayah, karena ruang dapat menciptakan konflik dan
pemicu kemajuan bagi individu dan masyarakat. Secara kuantitas ruang adalah
terbatas dan secara kualitas ruang memiliki karakteristik dan potensi yang
berbeda-beda. Maka dari itu intervensi terhadap kekuatan pasar (planning) yang
berwawasan keruangan memegang peranan yang sangat penting dalam formulasi
kebijakan pengembangan wilayah. Sehingga keserasian berbagai kegiatan
pembangunan sektor dan wilayah dapat diwujudkan, dengan memanfaatan ruang
dan sumber daya yang ada didalamnya guna mendukung kegiatan kehidupan
masyarakat (Riyadi, DS, dalam Urbanus M Ambardi, 2002: 48).
Sebagai suatu sistem yang kompleks perlu intervensi isolasi dalam proses
integrasi kedalam dengan kontrol dan subsidi yang mencegah proses inviltrasi dari
luar (Sugiono.S, 2002:50). Namun karena penerapan program agropolitan yang
berjalan seiring dengan proses globalisasi maka proteksi wilayah sulit dilakukan.
Jadi ada dua sisi yang saling tarik menarik dan keduanya juga saling
bertolak belakang. Dimana satu sisi dibutuhkan kemandirian dalam
pengembangkan wilayah sementara disisi lainnya dibutuhkan proteksi atau
kekuatan central agar satu dan lain hal dapat dikondisikan untuk mencapai tujuan
yang ideal. Sementara itu hal lain yang juga berpengaruh besar adalah adanya
kekuatan globalisasi yang tidak memungkinkan bagi pemerintah untuk mengatur
segala sesatunya sesuai dengan konsep yang dicanangkan. Ada beberapa
perubahan yang terjadi sesuai dengan berjalannya proses pembangunan itu
sendiri.
Minggu, 08 Januari 2012
SMK Solo Bisa buat mobil dan Bupati Karanganyar akan Pesan 10 'Kiat Esemka'
http://forum.kompas.com/nasional/59289-gara-gara-jokowi-mobil-esemka-di-order-10-000-unit.html
Metrotvnews.com, Karanganyar: Seolah tersihir, peminat mobil "Kiat Esemka" terus berdatangan. Setelah Wali Kota Solo Joko Widodo dan Wakilnya Rudi Hadiyatmo, kini giliran Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, yang memesan mobil itu untuk keperluan dinas para pejabat di lingkungan kabupaten.
Saat melakukan test drive di gedung Sekretariat Daerah Karanganyar, Kamis (5/1) pagi, Bupati Karanganyar Rina Iriani mencoba "Kiat Esemka" produksi SMK Negeri 5 Solo itu. Rina menguji sendiri kemampuan mobil itu. Rina memacu mobil rakitan tahun 2009 jenus SUV berkapasitas silinder 1.500 CC itu dengan memutar alun-alun kabupaten.
Setelah mencoba, Rina memberikan beberapa masukan. Bagian yang dikritik adalah kopling dan perseneling, recleaning seat yang keras, serta AC mobil yang kurang dingin. Walau masih ada kekurangan, rencananya Kabupaten Karanganyar akan memesan mobil itu untuk mobil dinas sejumlah pejabat.
Rina menjelaskan, rencananya Pemerintah Kabupaten Karanganyar akan memesan 10 unit mobil "Kiat Esemka". Nantinya mobil tersebut akan digunakan sebagai mobil dinas bupati dan asisten sekda. Sementara mobil dinas bupati yang lama terparkir di kantor bupati.
Jika nanti performanya memuaskan pembelian akan kembali dilakukan secara bertahap. Harganya pun sama dengan mobil dinas Wali Kota Solo Joko Widodo, yaitu kisaran Rp95 juta per unitnya. (Andy Kurniawan/DOR) maos saklengkapipun......
Agenda Pra Semester Genap 2011/2012 Unnes universitas negeri Semarang
Agenda Pra Semester Genap 2011/2012
Semarang, akademik.unnes.ac.id. Berikut ini adalah rangkuman agenda kegiatan akademik pra semester genap 2011/2012: Agenda Pra Semester Genap 2011/2012
Semarang, akademik.unnes.ac.id. Berikut ini adalah rangkuman agenda kegiatan akademik pra semester genap 2011/2012:
- Penawaran mata kuliah semester genap 11/12 oleh Prodi pada tanggal 2 sd 6 Januari 2012
- Pemesanan mata kuliah dan konsultasi ke dosen wali oleh mahasiswa pada 9 sd 13 Januari 2012
- Yudisium semester Gasal 2011/2012 pada tanggal 27 Januari 2012
- Penjadwalan MKU/MKDK dan PPS pada 14 sd 20 Januari 2012, sedangkan penjadwalan oleh Prodi pada: 21 sd 30 Januari 2012
- Registrasi administratif (Pembayaran SPP dll) pada 30 Januari s.d 23 Februari 2012
- Registrasi akademik (pengisian KRS) tahap I dan perwalian pada 1 sd 24 Februari 2012
- Revisi Penjadwalan MKU/MKDK dan Prodi pada 25 s.d 27 Februari 2012
- Registrasi akademik (pengisian KRS) tahap II dan perwalian pada 28 Februari sd 1 Maret 2012
- Kuliah perdana Semester Genap 2011/2012 pada 5 Maret 2012
- Mahasiswa sampai dengan Tanggal 2 Maret 2012 belum dinyatakan lulus, wajib melakukan registrasi untuk Semester Genap 2011/2012
- Cuti Semester Genap 2011/2012 dilayani sampai dengan tanggal 16 Maret 2012
Semua kegiatan akademik tersebut dapat dipantau secara kontinu di laman Sikadu. Jika ada hal-hal yang belum jelas bisa ditanyakan ke Bagian Akademik BAAKK Universitas Negeri Semarang.
Semarang, 5 Desember 2011
Pembantu Rektor Bidang Akademik
ttd
Drs. Agus Wahyudin, M.Si
NIP 196208121987021001
Selasa, 03 Januari 2012
Cara mencari Uang di Internet dengan Adsense Camp
link from : http://sekolahteknologi.blogspot.com/2011/12/cara-mencari-uang-di-internet-dengan.html
Mencari atau cara memperoleh uang di internet dengan blog maupun website memang banyak sekali beredar salah satunya dengan "Adsense Camp". Layanan ini ternyata memberikan layanan yang lebih mudah dibandingkan dengan layanan adsense yang sering kita dengar seperti google adsense. Selain mudah, proses validasinya juga sangat cepat. Terlebih lagi layanan Adsense Camp sangat mendukung meskipun artikel kita menggunakan bahasa indonesia.
Cara mencari Uang di Internet dengan Adsense Camp
Kirimkan Ini lewat Email BlogThis! Berbagi ke Twitter Berbagi ke Facebook
Mencari atau cara memperoleh uang di internet dengan blog maupun website memang banyak sekali beredar salah satunya dengan "Adsense Camp". Layanan ini ternyata memberikan layanan yang lebih mudah dibandingkan dengan layanan adsense yang sering kita dengar seperti google adsense. Selain mudah, proses validasinya juga sangat cepat. Terlebih lagi layanan Adsense Camp sangat mendukung meskipun artikel kita menggunakan bahasa indonesia.
Menurut pengalaman saya, Anda hanya cukup sekali daftar dan langsung divalidasi. Berikut cara memasang Adsense Camp.
Untuk menjadi seorang web owners yang harus Anda lakukan adalah :
- Silakan lakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan mengisikan data diri Anda.
- Lakukan konfirmasi pendaftaran pada email yang kami kirimkan.
- Login ke AdsenseCamp.com dengan menggunakan username dan password Anda.
- Tambahkan website Anda, tekan submit dan tunggu konfirmasi.
- Ambil code script iklan AdsenseCamp untuk website Anda, pasang pada web Anda.
- Silakan buka website Anda, apabila konfigurasi telah dilakukan dengan benar, maka iklan kami akan langsung terlihat pada website Anda.
Untuk panduan lengkap dan pendaftaran dapat melalui link di LABEL bawah ini :
BENGAWAN SOLO MELUAP ADA BERKAH DIBALIK MUSIBAH AWAL TAHUN 2012
BERKAH untuk sebagian masyarakat di MASARAN sragen karena sungai bengawan solo meluap
arus kendaraan dari arah gemolong - masaran lumpuh, disebabkan sungai bengawan solo banjir, sawah sawah banyak yang terkenang banjir, namun hal itu dimanfaatkan sebagian masyarakat bantaran sungai bengawan solo untuk memancing ikan, dan yang paling banyak mendapatkan berkah adalah tukang ojek sepeda diangkut dengan traktor karena tingginya genangan banjir yang mencapai 1,5 meter. biasanya sepeda motor dimanfaatkan untuk mengojek tapi di masaran sragen sepeda motor mengojek pada traktor. ini hal unik dan menarik. maos saklengkapipun......